Saat ini Krystal F(x) ditunjuk sebagai model iklan di Etude House. Tak heran jika wajahnya beberapa jenis produk kosmetik ternama di Korea. Dan baru-baru ini, Etude House meluncurkan iklan produk lipstick nya.
Dalam iklannya, bibir Krystal di closeup dan membuat para fans makin mengagumi adik dari Jessica Jung itu. Penampilan dalam iklan tersebut membuat para fans semakin mengagumi kecantikannya.
Mereka juga mengatakan bahwa kecantikan Krystal ini sudah tidak diragukan lagi. ''Krystal selalu terlihat cantik.'' tulis salah satu netter. ''Wow, Krystal cantik banget, nggak heran kalu Kai EXO jatuh cinta padanya.'' tambah lainnya.
Sementara itu, Kai dan Krystal sudah mengumumkan jika mereka telah berpacaran. Namun ternyata hubungan mereka tidak disukai oleh fans EXO dan fans F(x). Krystal pun menjadi bahan hujatan para netter. Dilansir dari situs Pann, salah satu dampak yang terasa adalah ditutup nya fansite Krystal.
Alasan penutupan tersebut adalah situs biasa memberikan agenda Krystal yang saat ini telah disalahgunakan oleh orang-orang yang tidak bertanggungjawab, Jadi fansite tersebut sekarang menjadi wadah para hatters untuk memberikan komentar.
Hal ini karena fans EXO dan F(x) menilai bahwa mereka tidak pantas untuk berpacaran. Ketidaksukaan para fans ini makin bertambah dan beberapa kabar miring yang sudah terdengar. Penutupan fansite tersebut juga untuk melindungi Krystal F(x).
Mengingat saat ini Krystal mendapat tekanan karena selalu mendapatkan hujatan dari para netter. Untuk saat ini Krystal sedang mempromosikan drama terbarunya di China. Drama yang ia bintangi sekarang adalah bertajuk Graduation Season
baca juga : Member Red Velvet Dijuluki Girl Band Yang Tidak Pandai Bernyanyi
baca juga : EXO Dapat Bantuan Vokal Saat Live, Kalah Dari Enam Grup Kpop Ini.....
Krystal beradu akting dengan aktor China yakni Deng Lun. Sementara kekasihnya, Lay EXO juga sedang membintangi film terbarunya yang berjudul Unexpected Love.
0 Response to "Fansite Krystal F(x) Ditutup Karena Pacaran Dengan Kai EXO ? "
Post a Comment